Selasa, 20 Januari 2009

Bisnis Jalan Kuliah Aman

B i s n is J a L a n,

K u L i a h A m a n


di olah oleh Muhamad Ridwan



Teknik belajar yang efektif

Membantu kita agar bisa mengikuti

Kuliah dengan baik


Tanpa kerja keras dan disiplin tinggi, Hasil yang akan dicapai

Hanyalah kegagalan


Setelah membuat daftar apa yang harus dilakukan, tugas kita selanjutnya adalah melakukan rencana tersebut dengan benar. Sebagai seorang mahasiswa, teknik belajar yang efektif tentu akan membantu agar bisa mengikuti kuliah dengan baik.

Tips yang paling mendasar adalah jangan belajar hanya saat menjelang ujian. Jangan melakukannya dengan sistem SKS alias “sistem kebut semalam”. Sistem SKS mempunyai tingkat kegagalan yang tinggi. Kalau belajar dengan sistem ini, kemungkinan besar kita hanya mengerjakan ujian tapi tidak memahami materi yang sebenarnya.

Sederhananya, kita bisa membagi waktu belajar kita menjadi 3 bagian besar. Sebelum kuliah (persiapan sebelum dosen memberikan materi), saat kuliah (saaat dosen memberikan penjelasan), dan setelah kuliah (proses pengulangan)


Sebelum Kuliah

Persiapan sebelum kuliah merupakan kegiatan yang cukup penting. Banyak mahasiswa mengalami kesulitan saat menerima materi di dalam kelas karena saat mendengarkan penjelasan dosen mereka tidak mampu memahaminya. Bisa dibilang, materi kuliah masuk telinga kiri-keluar telinga kanan, nggak ada yang nyangkut dalam otak.

Sebenarnya, ketidakmampuan ini lebih banyak disebabkan kurangnya persiapan sebelum kuliah. Akibatnya, mahasiswa hanya mendengar penjelas dosen tanpa mampu memahaminya. Padahal, hanya dengan menyediakan waktu 30-60 menit sebelu kuliah, kita bisa terlepas masalah ini. Agar bisa memahami materi, kita harus mendengarkan apa yang dijelaskan dosen.

Apa perbedaan mendengar dan mendengarkan? Kita bisa membedakan secara praktis antara proses mendengar dan mendengarkan. Pada saat kita menerima materi tanpa mampu mencernanya maka kita berasa dalam kondisi mendengar bukan mendengarkan. Proses mendengar hanya sekedar menerima gelombang suara, sedangkan mendengarkan melibatkan proses yang lebih rumit. Pada saat mendengarkan, otak juga ikut aktif mengolah gelombang suara yang diterima oleh telinga. Impuls gelombang tersebut oleh otak ditafsirkan kemudian disimpan dalam ingatan jangka pendek atau jangka panjang sehingga informasi yang masuk tidak hilang begitu saja.

Agar bisa berhasil dalam perkuliahan, sebaiknya mahasiswa mulai mengembangkan keterampilan mendengarkan secara lebih efektif dan efisien.

Ada beberapa langkah yang bisa diterapkan untuk bisa mendengarkan dengan lebih efektif.

  1. Siapkan bahan-bahan materi sebelum kuliah

    1. Membaca sebelum kuliah dengan teknik membaca cepat

    2. Membuat catatan kecil

  2. Kaji ulang materi yang telah diberikan untuk menguatkan daya ingat tentang materi-materi yang telah diberikan. Ingat, pengkajian ulang akan meringankan kita saat menghadapi ujian


Saat Kuliah

Setelah tahu pentingnya persiapan sebelum kuliah, ada beberapa hal yang harus kita lakukan saat mengikuti perkuliahan. Beberapa hal tersebut yaitu sebagai berikut :

  1. Jangan sampai datang terlambat. Biasanya, ketika terlambat, kita akan datang dengan kondisi tergesa-gesa. Akibatnya, kita membutuhkan waktu yang lebih lama untuk membuat pikiran dan badan dalam keadaan konsentrasi penuh.

  2. Posisi menentukan prestasi, cari posisi duduk yang tepat

  1. Bisa mendengarkan penjelasan dosen dengan jelas

  2. Bisa melihat tulisan di papan tulis dengan jelas dan nyaman

  3. Bisa konsentrasi saat menerima materi dan meminimalkan gangguan yang ada

  1. Membuat catatan

  1. Punyailah buku

  2. Jangan menggunakan kertas lepas karena kemungkinan hilang atau terselip

  3. Tuliskan nama mata kuliah dan nama dosen serta tanggal kuliah agar lebih mudah melacaknya bila suatu saat kita tidak bisa menghadiri kuliah

  4. Catat informasi penting yang bisa kita peroleh

  5. Jangan terlalu asyik menulis, karena cenderung membuat kita hanya mengutip apa yang dikatakan dosen, bukan memahaminya

  6. Usahakan agar bisa mengerti sebanyak mungkin informasi yang diberikan dosen

  7. Catatan hanya membantu untuk mengingat saja. Jadi, catatn sebaiknya dibuat secara singkat dan sederhana agar tidak menghabiskan waktu untuk memahami penjesalan dosen


Setelah Kuliah

Usahakan untuk mempelajari materi kuliah yang telah disampaikan hari itu juga. Pengulangan secara langsung membuat kondisi pikiran kita masih segar sehingga daya ingat tentang materi yang diberikan dosen masih cukup bagus. Tentu saja, hal ini akan mempermudah kita untuk menguraikan kembali hasil catatan yang telah kita buat dan akan semakin meningkatkan pemahaman terhadap materi. Cara ini jugha bisa memperkuat daya ingat terhadap materi kuliah sehingga akan memudahkan kita saat persiapan menjelang ujian.

Mempelajari materi setelah kuliah membutuhkan beberapa keterampilan pendukung. Keterampilan ini akan sangat bermanfaat kalau bisa kita kuasai. Beberapa keterampilan pendukung tersebut sebagai berikut.

  1. Membaca efektif

  2. Membaca cepat

  3. Membaca analitis


Disiplin

Memiliki rencana dan manajemen yang baik memang penting, tetapi tanpa kerja keras dan disiplin yang tinggi, hasil yang dicapai hanyalah kegagalan.

Disiplin diri adalah melakukan apa yang harus dilakukan, melakukan pada saat memang harus dilakukan, melakukan sebaik mungkin, dan melakukannya dengan konsisten setiap saat.

Pada awalnya, penerapan disiplin diri akan terasa sangat berat bagi mereka yang belum terbiasa melakukannya. Namun, jika kita tidak cepat putus asa, tetap berusaha, dan fokus terhadap rencana yang telah dibuat maka disiplin itu lama kelamaan akan memjadi kebiasaan dan tidak akan terasa berat. Ingat, bila kita mempunyai cita-cita, akan sangat mustahil bila cita-cita itu tercapai tanpa dibarengi dengan disiplin diri yang baik.

Kita harus meningkatkan kualitas diri dengan mengalahkan diri kita sendiri. Harus diadakan pertandingan dan kita harus menang.

Kita bisa banyak bicara tentang perencanaan, motivasi, fokus, bagaimana memaksimalkan hari, serta mencapai cita-cita. Namun, semua itu tidak akan berguna jika tidak dimulai dengan impian, alasan untuk maju, konsentrasi, dan konsisten dalam mendisiplinkan diri.


Semoga bermanfaat…




Tidak ada komentar:

Posting Komentar